Categories: Berita
Published Oktober 20, 2019

Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo, M.M., pada Minggu 20/10/2019 pagi membuka acara Parade Merah Putih Dari Tulungagung Untuk Indonesia di Jl. A. Yani Timur Tulungagung tepatnya di Depan Kantor Bupati Kabupaten Tulungagung.

Acara ini berupa senam masal dan jalan sehat sekaligus parade bendera Merah Putih, dihadiri oleh Bupati Tulungagung didampingi Anggota Forkopimda Kabupaten Tulungagung dan kepala OPD Terkait lingkup Pemkab Tulungagung.

Dalam sambutannya Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo, M.M., pada acara ini diantaranya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan dalam rangka mengamankan dan ikut mensukseskan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024 yaitu bapak Ir. Joko Widodo dan Bapak KH. Ma’ruf Amin serta untuk menjaga Kabupaten agar aman, tertib, kondusif, dan damai.

Selanjutnya Bupati mengharapkan masyarakat juga ikut serta dalam menjaga kondusifitas yang aman, tertib, aman, nyaman, dan damai. Karena ini bukan hanya tanggung jawab pihak keamanan saja.

Pemberangakatan jalan sehat yang ditandai dengan pengibaran bendera start oleh Bupati Tulungagung dengan didapingi oleh Anggota Forkopimda Tulungagung ini. Panitia juga menyediakan doorprize dan beberapa sepeda gunung bagi peserta yang beruntung. (hms)

Pos Terbaru