Categories: Berita
Published Maret 15, 2024

Kamis (14/3/2024), Pj Bupati Tulungagung Heru Suseno mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Ibu Kota Nusantara (IKN) yang digelar di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta.

Rakornas bersama Gubernur, Bupati dan Walikota se-Indonesia dilaksanakan dalam rangka memberikan pemahaman pengenalan substansi IKN sekaligus membahas potensi kerjasama antara Otorita IKN dengan Pemerintah Daerah dengan mengusung tema “Kolaborasi Pemerintah Daerah dan Ibu Kota Nusantara untuk Mewujudkan Kota Dunia untuk Semua”.

Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan Otorita IKN, Dr. Thomas Umbu Pati Tena Bolodadi, M. Si selaku penyelenggara menyampaikan bahwa IKN merupakan masa depan bangsa dengan visi besarnya mewujudkan kota dunia untuk semua, untuk itu merupakan tanggung jawab bersama untuk mewujudkannya.

Pengenalan IKN diinformasikan dalam perspektif pemerintahan bahwa Otorita IKN sebagai lembaga setingkat kementerian yang menyelenggarakan pemerintah daerah khusus IKN dengan asas superlexspecialis, sehingga berdampak terhadap beberapa kekhususan yang membedakan IKN dengan pemerintah daerah lain.

Dalam perspektif lingkungan, IKN sebagai kota berkelanjutan bertujuan menjadi kota hutan dan kota netral karbon pada tahun 2045, dari sisi Ekonomi, IKN merupakan pusat pertumbuhan ekonomi baru mengusung konsep keadilan, pemerataan serta motor penggerak ekonomi yang berdampak terhadap pertumbuhan ekonomi lokal, nasional dan global. IKN merupakan kota cerdas dengan memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat sehingga mampu beradaptasi dengan kondisi terkini maupun tantangan masa depan.

Dalam rakornas ini dilakukan diskusi konstruktif sehingga peserta dapat memahami secara utuh tentang konsep IKN dalam menyongsong Indonesia Emas 2045 dengan mengusung pembicara dari Kementerian Dalam Negeri, Badan Pemeriksa Keuangan, Kementerian PUPR, Kementerian ATR/BPN, Bappenas serta Ridwan Kamil selaku Kurator Pembangunan IKN.

Pos Terbaru