Pj Ketua TP PKK Kab Tulungagung Ny. Diana Heru Suseno, membuka acara Sosialisasi Foodborne Disease pada Daging Sapi yang digelar oleh TP PKK Kab Tulungagung yang bekerja sama dengan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Tulungagung di Ruang Rapat PKK Kab Tulungagung, pada Rabu (6/11/2024).
Acara yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan peserta sosialisasi tentang Foodborne Disease pada Daging Sapi ini diikuti oleh 70 orang yang berasal dari Pengurus PKK Kabupaten Tulungagung Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan se Kabupaten Tulungagung. Dan dengan pemateri Jito, S.KH Fungsional Medik Veteriner pada Bidang Kesehatan Masyarakat Veteriner dan Kesejahteraan Hewan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Tulungagung.
Ny. Diana Heru Suseno dalam sambutan mengatakan daging sapi merupakan salah satu sumber protein hewani yang memiliki kandungan gizi yang tinggi. Nutrisi tersebut sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga kesehatan serta mendukung proses pertumbuhan dan perkembangan. Melalui kegiatan ini, Ny. Diana mengajak para peserta untuk membangun kesadaran masyarakat untuk mengkonsumsi daging dalam rangka mencerdaskan kehidupan anak bangsa.
Berdasarkan data hasil pengawasan produk daging dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Tulungagung sampai dengan bulan september 2024 menunjukkan bahwa dari 100 sampel yang diambil 95% produk daging yang beredar di Kabupaten Tulungagung telah memenuhi standar layak komsumsi. Namun masih ada 5% ditemukan yang belum memenuhi standar dan tidak layak konsumsi yang berpotensi dapat menyebabkan foodborne disease. Oleh karenanya, melalui kegiatan ini Ketua TP PKK Tulungagung berpesan kepada peserta sosialisasi untuk memperhatikan materi yang disampaikan narasumber, agar dapat benar-benar memahami daging yang memenuhi standar hygiene sanitasi sehingga tidak menimbulkan foodborne disease. (PROKOPIM TULUNGAGUNG).
Pos Terbaru
-
Pj Bupati Heru Suseno Serahkan Hibah Kompetitif Program YESS dan Panen Jagung
-
Pj Bupati Heru Suseno Dukung Program Makan Bergizi
-
PENGANUGERAHAN TIK AWARD 2024
-
PJ KETUA TP PKK KAB TULUNGAGUNG MEMBUKA ACARA SOSIALISASI PERATURAN MENDAGRI NO 13 TH 2024
-
Pj Bupati Ajak Masyarakat untuk Datang ke TPS Salurkan Hak Pilih di Pilkada Serentak 2024
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Tulungagung
Important Links
Contact me
Jalan Ahmad Yani Timur No 37, Kabupaten Tulungagung
Phone : +62 (355) 321201
Copyright © 2023 Portal Resmi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Tulungagung